Rakor Forum Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Lampung

  • 00:00 WIB
  • 28 August 2023
  • Super Administrator
  • Dilihat 625 kali
Rakor Forum Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Lampung

Bandar Lampung – Kepala Bappeda Provinsi Lampung Mulyadi Irsan selaku Ketua Forum Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Provinsi Lampung membuka Rakor Forum Perumahan dan Kawasan Permukiman Provinsi Lampung di Hotel Bukit Randu, Senin (28/8/2023).

“Rapat Koordinasi Forum PKP yang kita laksanakan pada hari ini, memiliki tujuan untuk Penjaringan issu strategis dan strategi penanganan Infrastruktur Perumahan dan Permukiman Lampung agar Provinsi Lampung dapat memenuhi persyaratan minimal sebagai hunian yang layak huni menuju Lampung Emas 2045,” ujar Kepala Bappeda Provinsi Lampung.

Pada kesempatan ini, Kepala Bappeda menyampaikan beberapa isu dan permasalahan terkait bidang Perumahan dan Kawasan Pemukiman yang ditemui antara lain:

  1. Kurangnya kesadaran masyarakat dalam partisipasi perlindungan air baku dan pola hidup bersih sehat (PHBS);
  2. Kurang maksimalnya fungsi lembaga pengelola/penyelenggara dan kurangnya jumlah serta kualifikasi SDM di daerah terkait pengelolaan air minum, air limbah dan persampahan;
  3. Keterbatasan pendanaan infrastruktur pemukiman di Provinsi Lampung dan kurangnya partisipasi swasta untuk meningkatkan dan memelihara prasarana pemukiman (air bersih, penyehatan lingkungan dan jalan lingkungan, air limbah, persampahan dan drainase);
  4. Masih terdapat kawasan pemukiman kumuh yang belum tertangani dan penanganan kawasan kumuh selama ini hanya menyentuh penangan akses jalan lingkungan, sementara untuk drainase, sanitasi layak dan kebutuhan akan air bersih masih belum diperhatikan

“Oleh karenanya, rapat koordinasi yang kita lakukan hari ini memiliki peranan yang sangat strategis dan menjadi bagian dalam rangka mendukung penyusunan RPJPD Provinsi Lampung 2025-2045 khususnya pada urusan Perumahan dan Kawasan Permukiman di Provinsi Lampung,” ujar Kepala Bappeda Provinsi Lampung.

Rakor dalam rangka memperkuat peran Forum PKP dan upaya penjaringan isu strategis dan strategi penanganan infrastruktur PKP di Provinsi Lampung ini dihadiri oleh Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sumatera V, Balai Prasarana Permukiman Wilayah Lampung, Ketua DPD Asiosiasi REI (Real Estate Indonesia) Lampung, Ikatan Ahli Perencana (IAP) Lampung, Teknik Lingkungan Universitas Lampung, Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sumatera, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Provinsi Lampung, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Bappeda Kab/Kota dan Dinas terkait.