Pimpin Apel Pegawai - Kepala Bappeda Dorong Verifikasi Renstra OPD & Perbaikan RPJMD sesuai Evaluasi Kemendagri

  • 18:14 WIB
  • 06 August 2025
  • Super Administrator
  • Dilihat 64 kali
Pimpin Apel Pegawai - Kepala Bappeda Dorong Verifikasi Renstra OPD & Perbaikan RPJMD sesuai Evaluasi Kemendagri

Bandar Lampung — Kepala Bappeda Provinsi Lampung Elvira Umihanni memimpin Apel Rutin Pegawai Bappeda pada Rabu (06/8/2025). Dalam Apel ini Kepala Bappeda medorong penyelarasan dokumen perencanaan pembangunan daerah. Saat ini Bappeda Provinsi Lampung tengah melaksanakan pembahasan intensif terkait Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Perubahan Tahun 2025 dan Tahun 2026. Kegiatan ini difokuskan pada evaluasi dan penetapan target indikator makro pembangunan yang akan menjadi acuan pelaksanaan program di tahun berjalan dan mendatang. Proses penyusunan target indikator makro ini telah melalui tahapan proyeksi dan diskusi bersama Badan Pusat Statistik (BPS) dan pemangku kepentingan lainnya.

Selain RKPD, Kepala Bappeda Provinsi Lampung juga menekankan pentingnya perbaikan terhadap dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sesuai hasil evaluasi Kementerian Dalam Negeri. Perbaikan tersebut mencakup penjabaran strategi pembangunan untuk setiap tahun selama lima tahun, bukan lagi strategi tunggal yang berlaku umum untuk seluruh periode.

Strategi tahunan ini dirancang agar lebih fleksibel dan adaptif terhadap dinamika pembangunan. Misalnya, tahun pertama difokuskan pada identifikasi, tahun kedua pada pelaksanaan proyek percontohan, hingga pengembangan dan penerapan prinsip keberlanjutan di tahun-tahun berikutnya. Dengan demikian, pelaksanaan pembangunan dapat lebih sistematis, dan terukur.

Bappeda Provinsi Lampung juga meminta seluruh bidang teknis dan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menyusun strategi sektoral secara rinci setiap tahun. Ini menjadi langkah penting dalam menjamin bahwa RPJMD tidak hanya menjadi dokumen perencanaan formal, tetapi benar-benar menjadi pedoman yang aplikatif.

Selain itu, proses verifikasi Rencana Strategis (Renstra) OPD turut menjadi agenda prioritas. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa Renstra masing-masing OPD selaras dengan arah kebijakan RPJMD dan tidak berjalan sendiri-sendiri, agar seluruh rencana pembangunan daerah dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien.

Dengan sinergi dan komitmen seluruh pihak, Bappeda Provinsi Lampung berharap bahwa dokumen perencanaan yang disusun dapat menjadi fondasi kuat bagi pencapaian target pembangunan daerah, serta membawa manfaat nyata bagi masyarakat Lampung.